Monday, 31 August 2015

PERSIMPANGAN DI AWAL BULAN 9

Rasa nya

Semakin kukejar dunia, semakin ia menjauh dari ku

Seakan pergi sambil membawa semangat dan juga tenaga ku

Semakin kujadikan dunia perkara ku, semakin akhirat kulupai

Mungkin pikiran ini masih amat jauh dari kata zuhud

Bahkan banyak yg bilang, bahwa hidup itu haruslah seimbang antara akhirat dan dunia

Apakah itu bijak? Menyeimbangkan sesuatu yg nyata nyata nya tak seimbang

kegalauan ini mulai berevolusi dan membawa ku ke fase selanjutnya

Fase yg bisa membawaku lebih dekat dengan Alloh, atau mungkin bisa menjauhkan ku dari Alloh dan mengembalikan ku pada masa masa jahilku

Hanya kepadaNya aku memohon perlindungan

Sunday, 22 March 2015

"MENGGIRING KEBENARAN YANG MUTLAK MENUJU KEBENARAN YANG RELATIF"


- sebuah catatan penikmat media yang ada di ke abu abu an -


semakin mempelajari media semakin diri ini menjauhinya,,, bukan karena media itu buruk, bukan. tapi yang ada di dalam media itu yang bermasalah

di dalam media, ada teori yang namanya "konstruksi realitas sosial", teori old school yang dipakai oleh peneliti skripsi jurnalistik

di dalam teori itu disebutkan bahwa "media dalam menangkap segala kejadian, tidak serta merta 100% fakta itu diberitakan ke khalayak"

dgn kata lain, media memilah, memotong, bahkan membangun kembali realitas atau kejadian yg awalnya kejadian murni menjd kejadian yg dibentuk atau diimprovisasi

fakta yang dikonstruksikan, yang dibangun oleh media guna menggiring opini khalayak yg diterpa oleh media tsb

dgn kata lain, jika media adalah pengupas kacang, maka media hanya memberi kulitnya ke pada kita, pemirsa. lalu kacangnya? entah ditaruh dmn

itulah yg saya lihat di media media mainstream tanah air, atau mungkin juga media media di  luar negeri.

Lalu bagaimana dengan media media anti mainstream ?
Media media antimanistream yang mayoritas adalah media media yang dikelola secara inhouse, dan non profit media, dominan melawan arus dan saling bergesekan dengan media mainstream yang besar.

Jika media mainstream memberitakan peristiwa A, maka media media antimainstream akan memberitakan peristiwa A yang diolah secara kontradiktif dengan media mainstream.

Tujuannya sama, menggiring opini masyarakat yang diterpa oleh media. Seperti teori dialektika, di mana ada tesa, antitesa, kutub hitam dan kutub putih. Yin dan yang.

Tapi jika ada tesa dan antitesa, lalu mana sintesa nya, mana penyelesaiannya, penyeimbang antara kutub hitam dan kutub putih?

Kita saja para khalayak media tidak tau mana yang hitam mana yang putih, kita dibiarkan terombang ambing di tengah tengah ke abu abu an, ketidak pastian antara hitam dan putih

Antara kesalahan dan kebenaran, dan lama kelamaan, definisi kebenaran yang hakikatnya adalah mutlak, malah menjadi relative, kebenaran menjadi berbeda layaknya hujan local, di sini benar, di sana belum tentu benar.



Wednesday, 11 March 2015

SURAT UNTUK HAWA



Teruntukmu sang hawa,

Kami adalah penyumbang tulang rusuk untukmu, dan juga sebagai tulang punggungmu kelak
Tapi kami pun bisa menjadi sekawanan serigala yang buas lagi tak pernah puas yg bisa memangsa dirimu

Kami adalah salah satu cara mu berbakti dan sebagai salah satu juga cara untuk mengetuk pintu kemuliaan surga Alloh
Tapi kami pun tak pelak sebagai granat yang berpotensi untuk menghancurkan dan meluluhlantakan  kemuliaanmu dan juga ketulusan hatimu

Kami adalah pemimpin mu baik di dunia maupun di akhirat
Tapi kami pun bisa menjadi mahluk tuhan yang paling tak bertanggung jawab di muka bumi

Teruntukmu sang hawa,

Kami adalah granat,

Kami adalah sekumpulan serigala

Kami pun berpotensi untuk menjadi mahluk yang paling tidak bertanggung jawab di muka bumi

Semua itu mungkin bisa terhindari atas izin Alloh jikalau kau  sang hawa, kami ikat dengan akad mulia di atas keridhoanNYA.

Sebelum itu terjadi. Pinta kami, jaga lah jarak dengan kami.
Jangan terlalu dekat, jangan juga terlalu jauh. Usahakan agar kalian tetap terlihat.
Semoga kalian bisa kami temukan dan dipersatukan di tempat yang mulia semulia Jabal Rahman

_ ADAM _

Monday, 9 March 2015

"PERBEDAAN PACAR DAN KEKASIH"

dalam beberapa pengertian di KBBI, definisi pacar dan kekasih adalah sama.
tapi jika bersumber dari Al Quran, tentu definisi pacar tak pernah ada di satu ayatpun. islam mengenal kata "kekasih" atau kekasih Alloh (waliyullah) yg artinya Alloh mencintai, menyukai, dan mengasihi hamba hamba nya yg spesial.

jadi sumber referensi saya bukan dari KBBI, tapi dari Alquran.
maka kekasih tidak lah sama dengan pacar.

kekasih adalah seorang yang kita kasihi, yang pantas mendapatkan kasih kita, perhatian kita dan juga cinta kita. definisi kekasih tak terbatas pada cinta dengan lawan jenis saja, tapi definisi nya lebih universal. Dan juga tak bersifat menuntut dengan status atau semacamnya, definisi kekasih lebih memiliki esensi ketulusan dan pengapresiasian.
memberi tanpa perlu diberi, meski jika saling memberi, berarti itu ada timbal balik. maka hal itu bisa diartikan sebagai pasangan kekasih.

sedangkan pacar definisinya terbatas pada definisi saling memacari, saling mengencani lawan jenis, dengan tujuan saling mengenal satu sama lain, dan dengan tujuan tujuan lainnya dan harus di atas status yg tak berdasar, status yang dibuat tanpa dasar apa apa.

Sunday, 15 February 2015

BALADA MAHASISWA SEMESTER AKHIR



Minggu kedua pada bulan ke dua di tahun 2015 ini, seperti lonceng bagiku, lonceng atau bel sekolah yg berteriak “hoy hoy, sampai kapan kau ingin terus jadi mahasiswa di kampus ini?”.

Ya, tahun 2015 awal ini merupakan tahun terakhir ku sebagai mahasiswa di salah satu universitas swasta di Jakarta. Jika tak ada aral melintang, insha Alloh jenjang studi ku untuk mendapat gelar sarjana komunikasi akan terwujud.

Dengan harapan itu, diri ini mencoba untuk menuju secretariat fakultas, mencari nilai pada akhir semester lalu. Dan ternyata nilai nilainya memuaskan.

Nilai, gelar, nilai gelar, itu yang ada dipikiranku saat itu, jika nilaiku baik, maka jalan untuk meraih gelar sarjana semakin mudah. Logika ini mulai terpatri pada nilai dan gelar.

Aku mulai amnesia, mulai lupa secara sengaja, bahwa inti dari berkuliah adalah mencari ilmu, karena mencari ilmu adalah salah satu cara untuk dipermudahkan oleh Alloh untuk menggapai surgaNya.

Diri ini hanya berpatokan pada nilai nilai, gelar dan lulus. Tanpa sadar akan esensi nya.

Sebuah ironi memang, aktivis penimba ilmu yang lupa akan misinya, terpaku pada angka dari 1 sampai 10, atau nilai dari A sampai E tanpa menghargai proses penimbaan ilmunya. Lalu berujung pada hanya sebatas upacara dengan bebalut baju toga. Dan amnesia terhadap visi hakikinya.

nilai mesti bagus, jadi ujian harus bagus, bagaimanapun cara nya, "bagaimanapun caranya" kalimat ini yg bahaya

mengubah mindset kita menjadi pragmatis negatif, proses jadi tak penting lagi, yg penting hasil akhir.

"meski belajar hanya sistem kebut semalam, kan masih bisa pake "phone a friend", atau "spion kanan spion kiri" yg penting lulus"

itu mindset para aktivis penimba ilmu saat ini yang melatih diri menjadi pencuri, mayoritas. tapi tak semua. entah yg salah kurikulum nya atau pola pikir manusianya

kurikulum beberapa universitas yg masih terpaku pada teori untuk menjawab pertanyaan "what" tanpa adanya praktek yg menjawab pertanyaan "why" dan "how" yang membentuk perilaku mayoritas para aktivis penimba ilmu di negerimu ini.

Monday, 26 January 2015

REVIEW FILM DONNIE DARKO



DONNIE DARKO (2001)

Rating : 8.2

Sebelum mereview, ada beberapa definisi definsi yang kalian mungkin pertanyakan setelah menonton film ini, definisi ini juga adalah sebuah pecahan pecahan puzzle yang akan menjadi bukti untuk mengetahui siapa itu DONNIE DARKO? dan film apa sebenarnya DONNIE DARKO itu?

1.       Tangent universe : adalah istilah untuk alam semesta yang menjadi dunia kedua (masa depan) atau dunia pararel dari dunia yang asli, dunia ini gabungan dari masa depan dan masa lalu yang bercampur secara tidak seimbang (dunia di mana Donnie selamat dari mesin jet yg menimpa kamarnya, hubungannya dgn Gretchen, dan juga aksi brutal Donnie yg membuat banjir sekolah dan membakar rumah, dan kematian orang2 yg disayanginya)

2.       Primary universe : dunia yang asli atau dunia pada saat ini (dunia di mana Donnie tewas tertimpa mesin jet, dan Gretchen tidak mengenalinya)


3.       The receiver/time traveller :  sebutan untuk seseorang yang bisa melakukan perjalanan waktu dalam skala 4 dimensi, di mana orang tersebut bisa sesuka hati berbolak balik pergi ke tangent universe ataupun primary universe

4.       4 element untuk bisa menjadi time traveller : air (adegan saat Donnie membuat sekolahnya banjir). Api (saat Donnie membakar rumah jim Cunningham), dan artifak yang terbuat dari besi (mesin jet yg menimpa kamar Donnie) lalu “mengelabui kematian” (saat Donnie tak terkena mesin jet yg menimpa kamarnya)


5.       Orang orang yang berinteraksi dengan Donnie dan tidak mati adalah mereka yang menyaksikan apa yg terjadi di tangent universe hanya sebuah mimpi(jim, kitty, chen, frank, guru sainsnya donnie), sedangkan orang orang yg berinteraksi dengan Donnie dan dia mati di tangent universe, adalah mereka yang tidak mengetahui apa yang telah terjadi di dalam tangent universe (Elizabeth, mama nya Donnie, Samantha, Gretchen).

6.       “dunia akan berakhir selama 24 hari” maksud dari kalimat yang dilontarkan “frank” dalam bentuk kostum kelinci adalah bahwa dunia Donnie akan berakhir, hancur, di mana orang orang yang dia cintai mati dan hanya dia yang selamat.


7.       Sleep walking nya Donnie adalah sebuah tanda, bahwa dialah yg terpilih menjadi “the receiver” atau si time traveller, alasannya belum dapat diketahui.

8.       Adegan adegan mata dengan pupil yang membesar dengan gambar gambar awan dan langit adalah gambaran Donnie yang sedang melakukan perjalanan lintas waktu. Dan juga adegan keluar sesuatu cairan dari dada adalah sebuah tanda kalau Donnie bisa mengetahui apa yang akan dilakukan seseorang di masa yang akan datang.

9.       Roberta sparrow yang selalu mengecek kotak surat, adalah seseorang time traveller juga, sama seperti Donnie, maka dari itu dia bisa membuat buku “the philoshopy of the time travel”

Dari definisi definisi di atas, kalian sudah tau kan siapa itu Donnie darko? Ya dialah sang time traveller yang dipilih oleh Tuhan untuk mendapatkan kemampuan tersebut. Untuk apa dan mengapa? Yang pasti Donnie menggunakannya untuk menyelamatkan keluarga dan orang yang dikasihinya dari malapetaka, meskipun dia harus mati tertimpa mesin jet, dan jim Cunningham tidak tertangkap oleh polisi, lalu ibu nya tak harus berpergian dengan pesawat dan mati terkena topan, dan pesawatnya jatuh di rumah dan menimpa kakaknya Elizabeth, dan Gretchen tak harus kenal dengannya dan tetap hidup. Mengapa Donnie yang terpilih? Kalau ini saya masiih belum tau jawabannya.
Film ini merupakan gabungan dari film plot Tricking, humanis, serta teologis (ketuhanan). Unsur plot tricking bisa kita rasakan pada bagian Donnie yang bisa bertemu dengan frank yang sudah buta mata nya saat di bioskop, serta pada bagian endingnya yang kita diajak balik lagi ke awal cerita. Humanis bisa dirasakan pada bagian Donnie darko yang rela mengorbankan dirinya balik ke masa lalu dan mati, agar semua malapetaka tidak menimpa orang orang yang dicintainya. Unsur teologisnya terletak pada terpilihnya Donnie sebagai time traveller oleh tuhan, lalu deux machine (mesin tuhan) yang disebutkan Donnie pada saat mobil frank dating dan menyelamatkan Donnie dari seth (tukang bully), dan juga dialog Donnie di bioskop dengan frank yang buta mata kirinya (penganalogian dajjal) sebagai penggoda dan penjerumus manusia menuju kesengsaraan, yang menggoda Donnie untuk membakar rumah jim Cunningham, dan baliho di bioskop yang bertuliskan “the last temptation for Christ” (godaaan terakhir kristus), serta Donnie yang rela berkorban mati untuk menyelamatkan orang2 yang dicintainya, dan juga memberi peringatan dalam bentuk mimpi pada tokoh2 yang telah berbuat kesalahan (jim, kitty, Thurman), serta dialog dari frank yang berbunyi (kenapa kau menggunakan kostum manusia bodoh itu?” kalimat ini adalah sebuah pernyataan bahwa Donnie bukan manusia, donnie adalah inkarnasi dari Tuhan atau mungkin malaikat tuhan.

Ketika film dengan warna plot tricking, humanisme dan ketuhanan disatukan, itulah film DONNIE DARKO.

Wednesday, 21 January 2015

“ROCK ATLETICO DE MADRID”



Hanya kebobolan 3 goal dari 3 pertandingan melawan dua tim dengan kekuatan serang tersubur di La liga, Real Madrid dan Barcelona, itupun berawal dari pinalti yang dilakukan oleh Messi yang bisa diantisipasi oleh Oblak namun disambar kembali oleh Messi.
Karang, itu yang bisa digambarkan jika melihat system pertahanan Atletico Madrid di 3 pertandingan terakhir di piala raja. kenapa bisa seperti itu, inilah analisisnya :

    1.   Pertahanan yang dimulai dari lini serang

Simeone memang jeli dan beralasan jika memilih pemain depan ataupun pemain tengah, naluri nya sebagai mantan pemain tengah yang enerjik dan ngotot berhasil dia tularkan ke pada pemain pemainnya, Griezman, Arda turan, dan Koke, trio inilah yang memulai system pertahanan pressing interception ala simeone, organisasi pertahanan atletico yang seperti itu memicu terjadinya kepanikan terhadap pemain belakang lawan yang akan melakukan serangan, bukti nyata terjadi  saat laga kontra Real Madrid di Santiago bernabeu, pepe dan Ramos dibuat bergiliran salah passing akibat pressing dan interception yang dimulai dari lini depan serang atletico, hasilnya, dua gol bersarang di gawang Madrid saat itu.
Koke, pemain tengah ini memang wujud pemain yang seimbang, bisa menyerang, meng keep bola  dan juga handal dalam bertahan, tercatat saat kontra Barcelona tadi malam 6 tackle dia luncurkan ke lawan lawannya, disusul oleh griezman dan arda turan yang melakukan 1 tackle masing masing. Total malam tadi, atletico berhasil melakukan total tackle 37 kali, sedangkan barca hanya 25 kali.


       2. Formasi ultra Rock defensive – counterattack ala Simeone

Terlihat jelas tadi malam, Atletico duduk di belakang dengan formasi yg mirip 9-0-1, ball possession menunjukan itu dengan jelas kalau atletico cukup memiliki possession 35% tapi bisa melancarkan tendangan 8 kali. Bukan parker bus, tapi menaruh karang yang keras dan bersiap untuk melakukan one touch counterattack, melakukan system pertahanan yang menumpuk, namun tidak panic, dan bersiap dengan serangan balik dan juga pressing pressing yang mengundang kesalahan lawan nya.

       3. Mario “the destroyer” Suarez

Bertubuh gempal, tinggi 188cm membuat sosok Mario Suarez kokoh dan suilit untuk diajak berduel, dialah pemutus serangan lawan dan juga penghubung antara pemain belakang dan pemain depan. Agresif, tak ragu melakukan permainan keras meski harus melakukan pelanggaran, tak pelak tacklingnya juga jitu dan efektif, tercatat 6 tackling dan 1 foul dia lakukan di pertandingan tadi malam.

       4. “the dynamic duo centre back”

Godin dan Miranda, pemain low rated non supertstar namun permainannya menunjukan kalau mereka menjadi duet karang di jantung pertahanan atletico. Terlepas dari kesalahan godin yang melakukan pelanggaran terhadap busquets di kotak pinalti, sepanjang pertandingan godin menjadi pemimpin di pertahanan atletico, dia tak ragu berteriak dan memaki pemainnya yang tak berkonsentrasi saat bertahan. tackling jitu, blocing rapat, dan juga potitioning yang tepat menjadi gaya bertahan duo bek ini. Godin dan Miranda juga menjadi ancaman utama pertahanan lawan lawannya yang kerap mencetak gol lewat corner kick atletico yang berbahaya, seperti momen goal godin di final champion tahun lalu, dan juga goal penyeimbangnya saat kontra barca di laga penentu la liga musim lalu.

sumber data : whoscored.com